Samudera Kehidupan

Samudera Kehidupan
"Laa ilaaha illallah Muhammadur rasuulullaah"

Sabtu, 04 Februari 2012

"Maulid Adhiyaa-a Ulaami-a (Part 3)"












Ya Allah Limpahkanlah Shalawat dan Salam serta Keberkahan Padanya (SAW) dan Pada Keluarganya (SAW)

Begitulah, dan telah Tuhan sebarkan tentang sifat sifatnya (SAW) dalam kitab kitab terdahulu dan Al-Qur'an yang menjelaskannya dengan sejelas jelasnya,

Dia (Allah) telah mengambil Perjanjian dari Para Nabi ketika telah Ku datangkan pada kalian Hikmah dan Kemuliaan,

Dan datanglah pada kalian (Wahai Para Nabi) Utusan Kami (SAW) maka agar kalian (Wahai Para Nabi) beriman padanya, dan kalian (Wahai Para Nabi) mendukungnya (SAW) dan agar kalian (Wahai Para Nabi) menjadi pengikutnya (SAW),

Dan bahwasannya Para Nabi terdahulu telah memberi kabar gembira pada umat umat mereka akan kedatangan Nabi Terpilih, maka Muliakanlah Martabat dan Kedudukkannya,

Maka apabila telah datang hari kiamat, Para Nabi terdahulu berjalan dibawah naungan Panji Sang Nabi (SAW) yang telah menyeru kita,

Wahai Umat Islam, aku (SAW) adalah yang pertama Sebagai Pemberi Syafa'at dan yang Pertama menyebarkannya, dan tidaklah aku ragu dan memperlambat,

Hingga diserukan kepadaku (ketika bersujud memohon syafa'at) angkatlah kepalamu (Wahai Muhammad), dan katakanlah permintaanmu niscaya Ku kabulkan permohonanmu dan bicaralah niscaya Ku dengar pembicaraanmu, Sungguh Bintang Kemuliaanmu (Wahai Nabi SAW) sungguh jelas dan terang,

Dan Panji Pujian Kepada Allah Yang Maha Perkasa berada di tanganku (SAW) dan aku (SAW) adalah manusia pertama yang mendatangi surga-Nya,

Dan aku (SAW) telah menjadi ciptaan yang paling mulia di sisi Allah, maka sungguh engkau (Wahai Nabi) telah terpelihara oleh Allah dengan Kasih Sayang-Nya,

"DAN AKAN DIA LIMPAHKAN KEPADAMU (SAW) ANUGERAH KAMI HINGGA ENGKAU (SAW) PUAS" (dan ayat ini) merupakan tanda kebesaran dari Yang Maha Pemberi, dan pemberian itu merupakan hal yang akal sulit untuk menerimanya (seperti banyaknya Mukzijat Beliau SAW),

Demi Allah ulang ulanglah peringatan sifat sifat Muhammad, agar menjadi penawar dan pengikis kotoran kotoran hati,

Wahai Tuhan kami Limpahkanlah Shalawat dan Salam Sejahtera Selamanya pada Kekasih Mu yang telah menyeru kami Kepada Mu,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar